Mahasiswa Pecinta Budaya Minangkabau Unpad Bandung Galang Dana Untuk Ikut Festival di Jepang

Redaktur author photo


INIJABAR.COM, Bandung – Guna mencari dana untuk mengikuti acara The 13th Kagoshima Asian Youth Arts Festival pada tanggal 17-21 Oktober 2018 di Jepang. Sejumlah mahasiswa yang tergabung dalam Unit Pecinta Budaya Minangkabau (UPBM) Universitas Padjadjaran (Unpad) melakukan performance di Car Free Day Dago, Kota Bandung. Minggu (30/9/2018).

"Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) kami yang tergabung dalam UPBM Unpad satu -satunya yang diundang ke acara Internasional The 13th Kagoshima Asian Youth Arts Festival," ujar ketua pelaksana UPBM, Triana Bunda.

Dijelaskan Triana, sebanyak 10 mahasiswa Unpad yang tergabung dalam UPBM ini akan menampilkan kebudayaan Minangkabau semisal Tari Rantak, Silek Harimau, dan Tari Piriang.

"UKM kami pertama kali dibentuk hampir 32 tahun, baru kali ini mengikuti dan diundang ke acara Internasional Budaya di Jepang," ujarnya.

Dia menambahkan, undangan dari Jepang ini suatu pencapaian membanggakan bagi kampus Unpad dan warga Indonesia, karena bisa memperkenalkan budaya Indonesia ke kancah Internasional.

“Penggalangan dana ini semoga bisa membantu mahasiswa Unpad bisa berangkat ke Jepang untuk memperkenalkan budaya Indonesia ke luar negeri.”harapnya. (sin)

Share:
Komentar

Berita Terkini