Diresmikan Walikota Bandung, Seniman Diminta Jaga dan Rawat Teras Sunda

Redaktur author photo
Walikota Bandung, Oded.M. Daniel saat meresmikan Teras Sunda


INIJABAR.COM, Bandung -Wali Kota Bandung, Oded M. Danial meresmikan Teras Sunda Cibiru Jalan AH. Nasution Kelurahan Cipadung Kecamatan Cibiru, Kota Bandung, hari ini, Rabu (31/10/2018).

Selain menjadi pusat pengembangan seni dan budaya, Teras Sunda juga dirancang menjadi destinasi baru wisata di Kota Bandung.

“Teras Sunda harus menjadi destinasi wisata. Wisatawan harus datang ke sini. Ibaratnya, kalau ke Mekkah belum lengkap kalau tidak ke Madinah. Ke Kota Bandung juga belum lengkap kalau belum datang ke Teras Sunda,” kata Oded.

Oded meminta, Teras Sunda harus menggelar beragam acara seni budaya di setiap akhir pekan. Sehingga wisatawan yang datang bisa menikmati atraksi kesenian.

“Kalau itu bisa dilakukan, maka bakal banyak wisatawan yang datang ke Teras Sunda ini,” ujar Oded.
Namun Oded mengingatkan, untuk menghadirkan wisatawan tak hanya cukup dengan atraksi. Teras Sunda juga harus menghadirkan kenyamanan dan keamanan bagi para wisatawan. Teras Sunda harus tetap bersih dan asri.

“Toiletnya juga tolong dirawat. Ini pesan saya, tolong rawat Teras Sunda ini,” pinta Oded. (*)

Share:
Komentar

Berita Terkini