Event Tahunan Haul Mbah Buyut Brama Bisa Dijadikan Potensi Wisata Budaya

Redaktur author photo
Salah satu arak-aeakan budaya di Haul Mbah Buyut Brama, Desa Sliyeg, Indramayu.

INIJABAR.COM, Indramayu - Peringatan Haul Mbah Buyut Brama berlangsung meriah. Tidak hanya warga Kecamatan Sliyeg yang ikut menyaksikan namun dari berbagai wilayah di Indramayu pun hadir di even tahunan ini.

Menurut, Kuwu Sliyeg, Warsito,  peringatan haul ini biasa dirayakan pada bulan ke sepuluh atau ke sebelas. Di isi dengan pawai arak-arakan mengelilingi beberapa desa dari mulai Gadingan, Sliyeg, Majasari dan Mejasih.

Warga Sliyeg Indramayu tumpah ruah menyaksikan Haul Mbah Buyut Brama.

"Malamnya pun ikut dimeriahkan oleh pentas seni budaya Sandiwara Indraputra dari Desa Cangkingan Kecamatan Kedokan."ucap Warsito. Minggu (21/10/2018).

Selain itu, di momen ini ikut juga ditampilkan hasil kerajinan budaya yang didirikan dari swadaya masyarakat. Baik kerajinan Kuda Samparangin, Harimau Kmbang, Ular, Burung Garuda dan lain lain.

"Kami berharap perayaan ini bisa berjalan dengan lancar dan bermanfaat untuk semua warga kususnya bagi mayarakat Sliyeg dan sekitarnya.”pungkasnya,(Sai)
Share:
Komentar

Berita Terkini