Polsek Bojong Berikan Sembako Pada Mak Kayah

Redaktur author photo

INIJABAR.COM, Purwakarta - Polsek Bojong beserta Aparatur desa Cileunca, sore sekira jam 15.30 wib berkunjung kerumah Mak Jatah, seorang janda tua yang tinggal di Kp Sindangsari, Rt 05/02. Desa Cilenca, kecamatan Bhabinkamtibmas Desa Cileunca Brigpol Rizky  Lukman Fauzi  menyambangi rumah seorang nenek janda tua yang bernama Ma Kayah.

Bhabinkamtibmas Desa Cileunca, Brigpol Rizky Lukman Fauzi memberikan bantuan sosial berupa paket sembako kepada nenek Kayah .

Kapolsek Bojong, Iptu Teguh Sujito, menerangkan,  bantuan tersebut untuk mendekatkan Polri dengan masyarakat dan di cintai oleh masyarakat.

"Ini upaya kami Polri agar bisa berarti adanya kami polisi dalam kehidupan masyarakat," ujarnya

Lanjut dikatakan Dia,  ikut prihatin karena Mak Kayah ini hidupnya di rumah yang memang tidak layak huni, dan untuk makan sehari hari nunggu belas kasihan dari warga sekitarnya. (Cep)
Share:
Komentar

Berita Terkini