Eks Wabup Garut; Tol Cigatas Sudah Direncanakan Sejak Lama

Redaktur author photo
Eks wakil Bupati Garut, Diky Chandra

INIJABAR.COM, Garut- Mantan Wakil Bupati Garut, Diky Chandra mengungkapkan soal perencanaan Tol Cileunyi-Garut-Tasik atau Tol Cigatas. Seperti diketahui, Gubernur Jabar, Ridwan Kamil dalam cuitannya di Twitter nya. mengatakan, Tol Cigatas bakal segera dibangun dan hal itu disebutnya sebagai hadiah untuk warga Garut dan Tasikmalaya.

Selain itu, kata Ridwan Kamil, pelaksanaan pembangunan Tol  Cigatas itu bakal dimulai pada awal Tahun 2019.

"MACET BANDUNG-GARUT dan BANDUNG-TASIKMALAYA akan diselesaikan melalui proyek Jalan Tol CIGATAS (Cileunyi-Garut-Tasik), yang pencanangannya diumumkan Presiden Jokowi kemarin di Cibatu Garut. Hadiah utk warga Garut dàn Tasikmalaya. Pelaksanaannya Insya Allah tahun 2019 ini. #JabarJuara" tulis Ridwan Kamil di akun Twitter pribadinya, Sabtu (19/1/2019).

Mantan Wakil Bupati Garut menuturkan, proyek Tol Cigatas sudah lama direncanakan yaitu sejak dia masih menjabat di era Presiden Susilo Bambang Yudhoyono atau SBY, dan Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan.

"Proyek ini sudah lama direncanakan sejak saya masih menjabat di era pa @SBYudhoyono gub @aheryawan kepala bapedaprovnya prof deni. Saat senang dan meminta agar mengantisipasi sektor ekonomi Limbangan Kersamanah yg nantinya tidak lagi jadi jalur lintas.sip," kata Diky Candra.
Share:
Komentar

Berita Terkini