Kapolres Purwakarta Tinjau Proyek Pèngerjaan Gerbang Tol

Redaktur author photo
Kapolres Purwakarta meninjau proyek pembangunan gerbang tol guna antisipasi arus mudik.
inijabar.com, Purwakarta - Polres Purwakarta laksanakan cek jalur Alteri dan jalur tol Mengingat persiapan dalam rangka operasi ketupat dan rencana akan di berlakukannya one way,dan dalam rangka pengamanan arus mudik dan arus balik

Demikian dikatakan Kapolres Purwakarta, AKBP Matrius saat melaksanakan cek pengerjaan proyek pembuatan gerbang tol,Jumat (17/5/2019) kemarin 

Rencana one way akan dilaksanakan tanggal 30, 31 Mei dan tanggal 1, 2 Juni 2019 dari arah Jakarta sampai ke Jawa ataupun arah Bandung dan sebaliknya dari tanggal 8, 9 Juni arah Jawa arah Badung menuju jakarta tentunya kan.melewari Karawang dan Purwakarta. 

"Dari hasil pengecekan kami memang beberapa titik di arteri perlu penguatan dalam arti perkuatan rekayasa lalu lintas untuk mencegah terjadinya pindahan arus saat terjadinya one way," ucapnya.

Ditambahkan dia, perlu penguatan arteri juga mengingat kendaraan besar yang mengangkut sembako, BBM serta bus penumpang yang hanya boleh melintas.

"Akan kami antisipasi mengingat pada saat itu kapasitas jalan tidak akan muat lagi dengan kapasitas kendaraan yang ada" katanya.

Seperti kita ketahui gerbang tol Cikarang utama akan dibongkar dan akan dipindahkan ke KM 70, Cikampek menuju arah Cipali kemudian KM 67.

"Memang perbatasan antara Karawang dan Purwakarta namun tentunya dampak dari tol kita antisipasi betul di wilayah Purwakarta terutama di rest area kendaraan tidak mengekor masuk ke dalam tol supaya tidak terjadi kemacetan . "Pungkas Kapolres.(cep)
Share:
Komentar

Berita Terkini