Buseng, Camat Babelan Kaget di Wilayahnya Banyak TPS Liar

Redaktur author photo

inijabar.com, Kabupaten Bekasi- Terkait adanya Tempat Pembuangan Sampah (TPS) liar di wilayahanya. Camat Babelan, Deni Mulyadi berjanji dalam waktu dekat akan memanggil Plt Kepala UPTD Pengelolaan Persampahan Wilayah I.

Deni Mulyadi yang didampingi Sekretarus Kelurahan Bahagia, Mawardi, Kasi Pemerintahan Asep Edwin dan Kasi Trantib Ali Sadikin serta sejumlah Ketua RW di PUP (Pondok Ungu Permai) 1, di  Sektor V, usai melakukan inspeksi mendadak (sidak) sampah liar dan bangunan liar (bangli) di wilayah Kelurahan Bahagia, Kecamatan Babelan, Senin (10/6/2019).

"Ya Kami segera akan memanggil Kepala UPTD Pengelolaan Persampahan Wilayah I untuk menanyakan sejauhmana penanganan sampah di wilayah Kecamatan Babelan," tandas Deni.

Menurut Deni, setelah pihaknya melakukan sidak ke sejumlah wilayah di Kecamatan Babelan, ternyata banyak tumbuh subur TPS liar.

"Duh, banyak banget TPS liar di wilayah ini," keluhnya seraya meminta pihak Kelurahan Bahagia untuk segera membuat plang atau spanduk himbauan larang buang sampah sembarangan di sejumlah TPS liar.

Disinggung soal pengelolaan TPS di Marakash Square yang juga dikunjunginya, Camat Deni mengatakan, pengelolaan sampah di lokasi tersebut tidak tertata dengan baik.

"Sampah jarang diangkat, sehingga menimbulkan bau yang tidak sedap di lingkungan Marakash Square," ketusnya.

Kata dia, pihak UPTD Pengelolaan Persampahan Wilayah I dinilai tidak kontinyu melakukan pengangkutan sampah dari lokasi tersebut ke TPA Burangkeng

"Makanya akan Kita panggil untuk koordinasi," tandasnya.(*)
Share:
Komentar

Berita Terkini