Kajian Wacana Pindah Ibukota Jabar Akan Diteruskan Oleh Dewan Baru

Redaktur author photo
Bandara Kertajati di Kabupaten Majalengka
inijabar.com, Bandung- Wacana pemindahan ibukota Jawa Barat kajiannya akan diteruskan oleh Anggota DPRD Jabar yang baru. Seperti diketahui kajian itu sudah masuk dalam Perda Perubahan atas Perda Jabar Nomor 22 Tahun 2010 tentang RTRW Jabar Tahun 2009-2029.

Ada tiga kota yang menjadi calon Ibu Kota baru Jabar. Namun hanya 2 kita yang dinilai  cocok menjadi pengganti Bandung. Diantaranya yakni, Patimban juga menjadi kandidat Ibu Kota baru Jawa barat. Patimban merupakan desa di kecamatan Pusakanagara, Subang, Jawa Barat.

Wilayah itu adalah salah satu desa yang terletak di ujung utara Jawa Barat. Di sebelah selatan Kota Patimban berbatasan dengan dusun Cemara sedangkan utara adalah laut lepas.

Patimban memiliki pariwisata bahari yaitu Pantai Kelapa Patimban. Pantai ini dikenal indah. Banyak wisatawan lokal datang ke pantai ini. Sementara itu, mayoritas mata pencaharian penduduk Patimban adalah petani dan nelayan.

Yang kedua adalah Kertajati yang merupakan salah satu kecamatan di Majalengka. Di Kertajati telah dibangun bandara seluas 121.000 meter persegi.

Pembangunan ini menghabiskan dana sebesar Rp 2,6 triliun yang berasal dari APBN dan kerjasama swasta. Bandara Kertajati pertama kali digagas oleh warga Jawa Barat.


Share:
Komentar

Berita Terkini