Peringati HUT ke 13, RSU Masmitra Gelar Donor Darah

Redaktur author photo

inijabar.com, Kota Bekasi- Rumah Sakit Umum Masmitra yang ke 13 tahun menggelar serangkaian acara seperti operasi katarak gratis, lomba mewarnai balita, serta Seminar awam tentang mengatasi demam pada anak dengan cepat dan efektif serta mengatasi anak sulit makan saat sakit. donor darah.

Menurut Direktur RSU Masmitra, dr. Mira Puspitasari, bahwa RSU type C ini di hari jadinya yang ke 13 tetap memegang komitmen pelayanan terbaik bagi masyarakat. Untuk mengungkapkan rasa syukur dan ucapan terima kasih atas kepercayaan masyarakat pada RS Masmitra menggelar serangkaian acara yang lebih dominan berbentuk bakti sosial.

"Kami membuka operasi katarak gratis pada tgl 18 Maret 2020. Lalu Lomba mewarnai balita (max 5th) pada 21 Maret 2020. Seminar awam tentang mengatasi demam pada anak dengan cepat dan efektif serta mengatasi anak sulit makan saat sakit (free) pada 28 Maret 2020. Serta donor darah yang terbuka untuk umum pada tgl 3 Maret 2020 yang tepatnya hari ini,"ujar dr.Mira Puspitasari pada inijabar.com. Selasa (3/2/2020).

Rumah Sakit yang berada di wilayah kelurahan Jatinakmur Kecamatan Pondok Gede ini dalam giat oprasi katarak sudah melakukan pemeriksaan sebelumnya pada para pasien.

"Untuk operasi katarak Kami sudah secreening seminggu kebelakang. Sedangkan untuk donor darah peserta 80 persen dari karyawan di sini sisanya di sebar ke puskesmas,"tuturnya. 

Pantauan di lokasi antusias para pendonor udah mulai ramai. Salah satu pendonor bernama Nur Khotijah (48) yang mengaku sebagai ,warga Jatimakmur Kecamatan Pondok Gede mengaku senang dengan mendonorkan darahnya di acara tersebit.

"Iya sudah donor darah tadi sampe 350cc. Tubuh terasa plong dan seger,"ucapnya.(edo)
Share:
Komentar

Berita Terkini