![]() |
| Polres Metro Depok saat memberikan bantuan sepeda motor dan bantuan modal pada pedagang es Gabus Suderajat (49) |
inijabar.com, Depok- Polres Metro Depok memberikan bantuan berupa satu unit sepeda motor dan uang tunai sebagai modal usaha kepada Suderajat (49), pedagang es gabus yang sempat dituding menjual es berbahan spons.
Bantuan tersebut diserahkan langsung oleh Kapolres Metro Depok Kombes Pol Abdul Waras pada Selasa (27/1/2026).
Kapolres Metro Depok Kombes Pol Abdul Waras mengatakan, bantuan itu merupakan bentuk kepedulian kepolisian terhadap masyarakat kecil yang terdampak isu di media sosial.
“Kami ingin membantu agar yang bersangkutan bisa kembali berusaha dan menjalani aktivitasnya dengan tenang,” ujar Abdul Waras.
Sebelumnya, Suderajat menjadi perbincangan publik setelah videonya viral di media sosial karena dituduh menjual es gabus yang terbuat dari bahan tidak layak konsumsi. Setelah dilakukan pemeriksaan, tudingan tersebut tidak terbukti.
Polres Metro Depok berharap bantuan tersebut dapat dimanfaatkan untuk menunjang usaha Suderajat ke depan serta menjadi pelajaran agar masyarakat lebih bijak dalam menyikapi informasi yang beredar di media sosial.(risky)




