Tanggapi Kesulitan Ekonomi Bawahanya, Walikota Bekasi Bilang Begini

Redaktur author photo
Walikota Bekasi, Rahmat Effendi

INIJABAR.COM, Kota Bekasi ---  Walikota Bekasi, Rahmat Effendi menanggapi keluhan ASN (aparatur sipil negara) terkait sulitnya ekonomi ketika honor mereka belum cair sejak Oktober 2018.

Rahmat Effendi mengajak agar seluruh aparatur Pemerintah Daerah konsisten dan komitmen dalam bekerja.

"Seorang pemimpin tentunya memberikan harapan kearah yang lebih baik, namun seorang pemimpin juga tidak bisa berbuat apa-apa tanpa dibantu bawahan yang punya komitmen dan konsisten."ucapnya saat memberikan  paparan dalam Rapat dengan ASN non muslim. Selasa kemarin (27/11/2018).

Meski demikian, Rahmat Effendi mengakui bahwa Kota Bekasi saat ini sedang dalam kondisi yang sangat sulit.

"Namun saya yakin di tahun 2019 nanti kita akan mulai 'take off" kembali dan memberikan harapan-harapan lagi."tandasnya.(AS)


Share:
Komentar

Berita Terkini