Aya-Aya Wae Festival, Stand Wartawan Sukabumi Disukai Pengunjung

Redaktur author photo
Para jurnalis berpartisipasi di acara Aya-Aya Wae Festival.
inijabar.com, Sukabumi- Sejumlah wartawan berpartisipasi dalam acara Aya-Aya Wae Festival dalam rangkaian HUT Bhayangkara ke 73 yanģ digelar di sepanjang Jalan RE Martadinata, Sabtu (6/7/2019).

Wartawan yang tergabung dalam Pokja Polres Sukabumi Kota membuka stand untuk para pengunjung festival diajarkan berbagai hal terkait dunia jurnalistik. Mulai dari teknik mengambil gambar video dan tehnik mengabarkan berita sebagai reporter.

Ketua Pokja Polres Sukabumi Kota Syahdan Alamsyah mengatakan, kegiatan tersebut untuk memberitahukan dan mengedukasi masyarakat terkait sistem kerja wartawan di lapangan. Hal itu termasuk alat yang digunakan ketika bertugas.

"Kita ingin mengenalkan dan mengedukasi masyarakat terkait dunia jurnalistik," ujarnya, Sabtu (6/7/2019).

Apalagi hal paling penting terkait melawan hoaks. Apalagi di tengah kemudahan arus informasi, banyak masyarakat yang termakan isu bohong.

"Banyak isu-isu hoaks yang sengaja dikemas seperti pemberitaan media konvensional. Sehingga dianggap benar, padahal itu bohong," ucapnya.

Oleh karena itu, dirinya mengajak masyarakat untuk memverifikasi setiap media yang mengabarkan suatu berita. Sehingga tidak terkecoh oleh media yang tidak terpecaya.

"Masyarakat harus mulai memverifikasi setiap pemberitaan. Termasuk memverifikasi media terpercaya," ungkapnya.

Terkait isi stand Balai Wartawan sendiri, menurutnya terdapat berbagai macam peralatan peliputan. Mulai dari yang modern hingga paling jadul.

"Kita pamerkan juga alat untuk meliput dari masa ke masa. Mulai penggunaan mesin tik, kamera analog sampai yang digital saat ini," pungkasnya. (*)
Share:
Komentar

Berita Terkini