Warga Perum BJI Duren Jaya Terapkan Satu Pintu Cegah Virus Corona

Redaktur author photo

inijabar.com, Kota Bekasi- Perumahan Bekasi Jaya Indah, Kp. Crewed, Duren jaya Bekasi timur meliputi 3 RW, berlakukan sistem satu pintu (one gate) dimana Pos pemeriksaan para pengguna jalan yang memasuki perumahan tersebut berada di Rw,013.

Pengurus RW tersebut mendirikan Pos Pemeriksaan dari hasil swadaya masyarakat dalam pencegahan Pandemi Covid-19 dilingkungan 3 Rw (013,014,015).

Dalam pelaksanaanya melibatkan unsur dari Pengurus (Rw, Karang Teruna, Ibu-ibu PKK dan Pos Yandu).

Menurut Ketua Rw,013 Yusrizal, menghadapi bahaya penularan dan antisipasi pandemi Covid-19 di lingkungannya, kegiatan One gate merupakan pencegahan penularan physical distancing agar memproteksi warganya. 

"Adapun dalam kepedulian pencegahannya telah mendayagunakan UMKM yang berada di wilayahnya untuk memproduksi masker, bahkan pendistribusiannya sudah tembus Puskesmas sampai kelurahan, "ujarnya Sabtu 

Himbauan untuk kerumunan remaja dan dewasa di lingkungan khususnya RW 013 sudah menjalankan pendekatan ke masyarakat untuk mensosialisasikan bentuk himbauan dari Pemerintah Daerah, agar tidak ada kerumunan siang maupun malam hari,

"Sehingga manifestasi warganya selalu waspada terhadap bahaya penularannya virus corona,"pungkasnya. (UG)
Share:
Komentar

Berita Terkini