Duh, Ratusan Pohon di TPST Bantar Gebang Kondisi Mati Padahal Telan APBD Rp2 Miliar

Redaktur author photo


inijabar.com, Kota Bekasi- Ratusan pohon yang ditanam disekitar TPST Bantar Gebang yang alokasi dana nya dianggarakan dari APBD senilai Rp 2. 209.493.275 yang berada di wilayah Kelurahan Sumur Batu terlihat mati. 


Pemenang proyek tersebut CV Mega Putritama nampaknya tidak melakukan perawatan terhadap ribuan bibit pohon tersebut sehingga kondisinya seperti batang kayu yang tidak berkembang. 


Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kota Bekasi, Yayan saat dikonfirmasi melalui sambungan Whatsapp belum merespon. 


Salah satu pemulung yang biasa bekerja di TPST Bantar Gebang menegaskan, tidak ada perawatan terhadap ribuan pohon yang sudah ditanam tersebut. 


"Yah kaya gitu pada mati (pohon). Jumlahnya banyak pak,"tandas pria yang tidak mau disebut namanya seraya menunjuk titik-titik pohon yang tertanam di sekeliling lokasi pembuangan sampah tersebut.(*)

Share:
Komentar

Berita Terkini