3 Pilar di Kecamatan Kedawung Gencar Edukasi Prokes

Redaktur author photo




inijabar.com, Kota Cirebon- Jajaran Polsek Kedawung bersama TNI dan Pihak Kecamatan Kedawung kembali melaksanakan edukasi protokol kesehatan 3M di masa Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan masyarakat (PPKM) di pertigaan Kedawung - Pilang di wilayah Polsek Kedawung, selaku penanggung jawab Kapolsek Kedawung, Kompol Abdul Qodirat. 


Kami Forkopimcam Kedawung tidak henti-hentinya memberikan edukasi kepada masyarakat. Himbauan protokol kesehatan peran utama dalam penanganan Covid-19, ujar Kapolsek Kedawung, Kompol Abdul Qodirat, Rabu (20/1/2021).


Menurut Kapolsek, selama masa pandemi Covid-19 pemerintah telah menghimbau seluruh warga untuk menerapkan 3M, yaitu menggunakan masker, mencuci tangan, dan menjaga jarak. Dengan edukasi dan protokol kesehatan yang baik maka tingkat penyebaran Covid-19 dapat ditekan.


Ia berharap agar warga dapat memahami serta bisa mencegah penyebaran Covid-19. Mari kita bersama lawan Covid-19 dengan mematuhi protokol kesehatan 3M," tandasnya.


Ditempat terpisah, Kapolres Cirebon Kota AKBP Imron Ermawan melalui Kasubbag Humas Polres Ciko, IPTU Ngatidja menjelaskan, bahwa Operasi Yustisi Lodaya 2020 yang dilaksanakan secara Stationer di jalan raya maupun secara mobile dalam rangka ops Yustisi penggunaan masker berupa himbauan protokol kesehatan dan sosialisasi 3M (memakai masker, mencuci tangan, dan menjaga jarak) dilaksanakan pula serentak oleh polsek jajaran. (Fii)

Share:
Komentar

Berita Terkini