Ketua Komisi II DPRD Desak Pemkab Bekasi Ambil Alih International Skating Rink Arena Grand Wisata

Redaktur author photo


Ketua Komisi II DPRD Kabupaten Bekasi Sunandar


inijabar.com, Kabupaten Bekasi- Ketua Komisi II DPRD Kabupaten Bekasi Sunandar akui International Skating Rink Arena Grand Wisata tidak mempunyai pengurus, sehingga dia mendesak Pemkab Bekasi agar segera mengambil alih arena sepatu roda tersebut.


Hal tersebut guna untuk meminimalisir unsur kepentingan pribadi yang akan merugikan semua pihak, pihaknya baru mengetahui hal tersebut setelah adanya pergerakan dari Forum Orang Tua Atlet Sepatu Roda Kabupaten Bekasi.


"Untuk penguasaan lapangan sendiri kita masih melihat , tadi saya tanyakan ke kasinya Dispora ada tidak surat yang ditandatangani penugasan seseorang untuk mengurus lapangan tersebut. Saya yakin itu tidak ada, dia laporkan itu hanyala hubungan dikarenakan club' itu memakai lebih dulu jadi dipercayakan. Untuk itu sekarang Dinas harus mengambil alih dikarenakan lapangan itu," ungkapnya, Selasa (20/07/2022).


Sebelumnya diberitakan Koordinator Forum Orang Tua Sepatu Roda Kabupaten Bekasi Muhammad Alpian menyayangkan dinas yang terkesan takut oleh oknum pengelola dan mempunyai Club sepatu roda di gedung tersebut.


"Iya saya tanya prihal ijin tempat latihan disitu di arahkan ke oster, sebetulnya itu gedung punya si oster atau punya pemkab, pemerintah kok takut sama si oster sih. Untuk itu saya sampai berfikir jangan-jangan ada oknum dinas yang bermain diatas penderitaan rakyat," tutupnya.


Lalu Pj Bupati Dani Ramdan membenarkan bahwa kepengelolaan International Skating Rink Arena Grand Wisata, Tambun Selatan dikelola oleh salah satu club', tetapi dia mengatakan setelah adanya desakan dari publik nanti kepengelolaan akan di ambil alih oleh Dispora Kabupaten Bekasi.


"Walau di bangun oleh Dispora tetapi sehari-hari dikelola oleh club' nanti setelah kejuaraan kemarin kita akan tutup karena akan di renovasi nanti sepenuhnya akan di kelola oleh Dispora," ucapnya, Rabu (14/09/2022).(imam)

Share:
Komentar

Berita Terkini