![]() |
Kondisi jalan Cipayung Desa Cilampayan Kecamatan Cikarang Timur kondisi rusak parah padahal baru beberapa bulan diperbaiki |
inijabar.com, Kabupaten Bekasi- Jalan dan tanggul penahan tanah jalan Cipayung, Desa Cilampayan kecamatan Cikarang Timur yang belum lama rampung, kini terlihat amblas dan terlihat sejumlah titik retak.
Proyek tersebut menelan anggaran sebesar RpRp. 9.984.195.220 dari APBD Kabupaten Bekasi tahun anggaran 2024.
Kondisi menuai komentar dari Ketua Umum Lintas Mahasiswa Bekasi, Eggi, bahwa pekerjaan yang buruk tersebut jelas merugikan banyak pihak khusus nya masyarakat setempat.
"Proyek pengerjaan jalan tersebut baru lima bulan diselesaikan, namun kondisinya saat ini sangat mengecewakan masyarakat. Kan anggarannya dari uang masyarakat,"ucap Eggi. Jumat (9/5/2025).
Padahal, kata dia, tujuan pengerjaan jalan tersebut untuk menumbuhkan perputaran ekonomi yang signifikan demi kemaslahatan masyarakat Kabupaten Bekasi itu sendiri.
Eggi mendesak Bupati Bekasi Ade Kunang agar mem Blacklist oknum kontraktor melaksanakan proyek pekerjaan jalan tersebut.
"Diblaclist aja kontarktornya, agar tidak menjadi preseden buruk dan merugikan masyarakat kedepan nya,"tegasnya.
Selain itu, Eggi juga meminta Kejaksaan Negeri Cikarang memeriksa kontraktor pelaksana nya mengingat anggaran yang cukup besar hampir Rp10 miliar.(firman)