![]() |
| Kegiatab Ayo Kenal Unpad, Open Campus 2026 yang digelar di Kampus Jatinangor |
inijabar.com, Sumedang- Universitas Padjadjaran menggelar acara yang bertajuk 'Ayo Kenal Unpad, Open Campus 2026 yang dilaksanakan di Bale Santika Unpad Kampus Jatinangor pada Sabtu, 10 Januari 2026.
Sebanyak 4.600 peserta dari 1.387 SMA/sederajat di seluruh Indonesia mengikuti kegiatan ini. Selain itu, 74 mahasiswa Universiti Sultan Zainal Abidin (UniSZA), Malaysia juga turut mengunjungi open campus ini.
Rektor Unpad, Prof. Arief Sjamsulaksan Kartasasmita mengatakan, kegiatan Open Campus ini merupakan salah satu upaya interaksi lebih lanjut Unpad kepada pelajar dan calon mahasiswa, serta masyarakat untuk memperkenalkan lingkungan kampus.
"Calon mahasiswa dapat mengikuti program-program pada ”Ayo Kenal Unpad, Open Campus 2026” yang fokus pada interaksi dan pengenalan berbagai program pendidikan yang ada di Unpad,"ujat Prof Arief.
Dia berharap calon mahasiswa memiliki pengetahuan yang matang mengenai Unpad setelah mengikuti acara ini.
Kegiatan ini bagian dari rencana kita untuk dapat melakukan interaksi lebih lanjut antara calon mahasiswa, stakeholder, dan juga Unpad sebagai lembaga pendidikan tinggi yang ada di Indonesia.
Arief juga menyatakan, Unpad berkomitmen untuk menghadirkan pendidikan yang inklusif dan Uang Kuliah Tunggal (UKT) relatif terjangkau. Hal tersebut disampaikan melalui pembukaan kuota yang lebih banyak untuk calon mahasiswa disabilitas, banyaknya beasiswa yang ditawarkan Unpad, serta biaya pendidikan yang stabil.
Unpad juga, kata dia, menyiapkan beasiswa, banyak beasiswa mulai dari beasiswa pemerintah, beasiswa yang dikeluarkan oleh Unpad, dan juga beasiswa-beasiswa lainnya untuk mahasiswa yang memang membutuhkan.
"Dan juga kami akan melanjutkan proses seleksi untuk disabilitas lebih banyak lagi untuk tahun ini. Untuk biaya sekolah di Unpad, alhamdulillah Unpad salah satu yang rendah, dan kami berkomitmen dalam beberapa tahun ke depan, setidaknya sampai 2029 kami tidak akan menaikkan UKT,”terangnya.
Ketua Pelaksana 'Ayo Kenal Unpad', Reza Mohammad Ganjar Gani, berharap setiap peserta dapat mengenal secara matang tentang jenjang pendidikan selanjutnya sehingga dapat menghasilkan keputusan baik, yang berdampak kepada masyarakat di kemudian hari.
”Melalui open campus ini, kami berharap setiap peserta dapat pulang membawa kesadaran baru, bukan hanya sekadar tentang dimana akan kuliah, tapi tentang siapa dan ingin apa, menjadi kontribusi yang akan diberikan di masa depan,” tandasnya.(*)




