Pengguna Jalan Was-was, Lubang Menganga di Tengah Jalan Desa Sliyeg

Redaktur author photo
Jalan berlobang ditengah jalan di Desa Sliyeg dinilai warga membahayakan bagi pengguna jalan.

INIJABAR.COM, Indramayu– Amblesnya jalan Raya PU Gadingan, Kecamatan Sliyeg Kabupaten Indramayu dikeluhkan masyarakat sekitar dan pengguna jalan.

Selain itu, minimnya penerangan di malam hari membuat pengendara khususnya roda dua menjadi was-was. Pasalnya, lubang yang ada ditengah jalan tidak terlihat oleh penguna jalan yang melintas.

Kepala Desa Sliyeg, Warsito mengatakan, sudah melaporkan kondisi jalan tersebut ke dinas terkait, tapi hingga saat ini belum ada tindakkan sama sekali.

“Saya sudah melaporkan secara lisan ke dinas yang terkait, namun karena kesibukan mereka, sampai saat ini belum ada tindak lanjutnya," ujar Warsito. Kamis (27/12/2018).

Lebih lanjut Warsito mengatakan, dalam beberapa hari ini kalau belum ada tindak lanjut, maka pihak desa akan mengambil langkah untuk mengatasi kerusakan jalan tersebut, walau sifatnya sementara.

“Saya akan berkoordinasi dengan kedua kepala desa Sliyeg dan Gadingan, jangan sampai menimbulkan korban kecelakaan lebih banyak, karena sudah ada pengguna jalan yang tersungkur di lokasi tersebut beberapa hari yang lalu,” katanya.

Apalagi, lanjut Warsito, Kecamatan Sliyeg merupakan wilayah yang memiliki potensi Pertanian yang cukup bagus, jadi harus di dukung dengan akses jalan yang memadai untuk menjangkau tempat tersebut,(Sai)
Share:
Komentar

Berita Terkini