Ditanya Pindah Kemana Ibukota Jabar, Ade Yasin; di Jonggol

Redaktur author photo

inijabar.com, Kabupaten Bogor- Bupati Bogor, Ade Yasin mengusulkan Kecamatan Jonggol jadi ibukota Jawa Barat. Hal tersebut dikatakannya menanggapi wacana dari Gubernur Jabar, Ridwan Kamil yang akan memindahkan ibukota Jabar dari kota Bandung.

"Kabupaten Bogor atau Jonggol kan berada di tengah-tengah, dekat dengan DKI Jakarta, layak dan kalau uangnya ada kenapa tidak Kantor Pemprov Jawa Barat pindah ke sini," ujar Ade kepada wartawan, seperti dilansir inilahkoran.Jumat (30/8/2019).

Ade menambahkan kelayakan Kabupaten Bogor menjadi ibu kota provinsi juga karena luas dan penduduknya yang  banyak, namun menurutnya semua itu harus dikaji oleh Pemprov Jawa Barat.

"Pemindahan ibu kota Provinsi Jawa Barat ini harus dikaji dengan cermat, apalagi anggarannya ada di sana. Kalau kita, asalkan ada manfaat silahkan tetapi kalau nanti menjadi beban air, sampah, pengangguran atau dampak negatif lainnya untuk Pemkab Bogor tentunya kami tidak setuju," tambahnya.


Sebelumnya, rencana Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil untuk memindahkan ibu kota Jawa Barat dari Kota Bandung sudah disetujui pimpinan dan anggota DPRD Jawa Barat.

Dia menjelaskan rencana  pemindahan ibu Kota ini dilakukan agar kinerja pemerintahan di Jawa Barat agar bisa lebih produktif lagi. (*)
Share:
Komentar

Berita Terkini