Pepen Sebut Hampir Rp90 Miliar Digelontorkan Pemkot Buat Kemenag Bekasi

Redaktur author photo

inijabar.com, Kota Bekasi- Wali Kota Bekasi, Rahmat Effendi  menjelaskan, Ground Breaking atau peresmian pemasangan tiang pancang pembangunan Kantor Kemenag Kota Bekasi yang beralamat di Jalan Ahmad Yani, Bekasi Selatan, Sabtu (14/12/2019) siang.

Menurut dia, alasan pihaknya membangun gedung instansi vertikal seperti gedung Imigrasi, Mapolres Bekasi, Kejaksaan dan Kementerian Agaman tersebut karena Laju Pertumbuhan Ekonomi (LPE) dan Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Kota Bekasi diatas rata-rata daerah lain.

“Laju pertumbuhan ekonomi kita diatas rata-rata nasional bahkan Provinsi Jawa Barat. Berdasarkan statistik IPM 81, poin 47, DKI baru 80, dan Jawa Barat baru 70. Jadi wajar jika daerah lain belum mendapat fasilitas Kantor Kemenag seperti di Kota Bekasi, karena LPE dan IPM nya masih rendah,” ucapnya.

Rahmat Effendi juga membeberkan, pihaknya tidak hanya mengalokasikan anggaran untuk pembangunan gedung saja, melainkan juga menyediakan operasional kendaraan serta fasilitas pendukung bagi Kementerian Agama Kota Bekasi.

“Bukan hanya gedung, fasilitas dan sarananya kami berikan. Karena kami yakini keberadannya untuk memperbaiki kehidupan umat di Kota Bekasi. Di kecamatan Kami berikan kendaraan operasional. Begitu juga kegiatan-kegiatan yang menyangkut keagamaan di Kota Bekasi,” ungkap pria yang akrab disapa bang Pepen.

Pepen juga menyinggung soal pernyataan Kepala kantor Kemenag Kota Bekasi beberapa tahun lalu.

“Dua tahun lalu pernah disinggung oleh Kepala Kemenag. Pak wali, di Sukabumi ada kegiatan pesantren dan lainnya sangat besar dari pemda. Saya jalan ke Sukabumi beberapa jam, ternyata dari keterangan yang diperoleh hanya sekitar Rp12 milyar. Kami tahun ini berikan bantuan kepada Kemenag Kota Bekasi hampir Rp 90 milyar,” ungkap Pepen bangga. 

Hadir dalam acara tersebut Menteri Agama, Fachru Rozi, Kepala Kantor Wilayah Kemenag Jawa Barat, H. A. Buchori, Kepala Kemenag se-Jawa Barat, serta unsur Muspida Kota Bekasi. 

Dirinya berharap diberikannya bantuan, Kementerian Agama Kota Bekasi dapat berpartisipasi mewujudkan visi Kota Bekasi yang lebih maju dan unggul dari daerah lainnya di Indonesia.

“Kami ingin mengajak semua instrumen vertikal bagaimana membangun sebuah daerah yang maju dan berprestasi. Yang kami lakukan semata ingin membangun peradaban yang harmonis. Mudah-mudahan apa yang diberikan mampu menciptakan program yang seiring dengan visi Kota Bekasi,” pungkasnya. 

Senada dikatakan  Kepala Kantor Wilayah Kemenag Jawa Barat, H. A. Buchori. Ia berharap, dengan adanya bantuan diberikan Pemerintah Kota Bekasi, dapat tertular ke daerah lainnya.

“Seloroh Pak Wali Kota dua tahun lalu kepada Saya, beliau akan membangun kantor Kemenag yang megah, dan hari ini terwujud. Ini jadi pelajaran buat daerah lain, agar kepala kantor lapor ke Bupati dan Wali Kota di setiap daerahnya terkait yang dilakukan Pemkot Bekasi dapat ditiru,” ucapnya.(*)
Share:
Komentar

Berita Terkini