Nico; Dinkes Harus Update Data Orang Meninggal Terpapar Covid 19 Jangan Malu

Redaktur author photo
Ketua Bamperda DPRD Kota Bekasi Nico Godjang

inijabar.com, Kota Bekasi- Ketua Bamperda DPRD Kota Bekasi Nico Godjang mengingatkan Kepala Dinas Kesehatan Kota Bekasi Tanti Rohilawati untuk terus meng update data orang meninggal dugaan terpapar Covid 19. 

"Ya ga apa-apa di update PDP yang meninggal yang diduga terpapar Covid 19. Publis aja nama dan alamatnya. Karena ini kan bukan HIV Aids jadi ga usah malu. Ini kan bencana,"ucapnya saat dikonfirmasi. Selasa (24/3/2020).

Nico mencontohkan, kasus yang terjadi di Wisma Jaya Bekasi Timur almarhum Supono itu, sampai dirinya menghubungi pihak-pihak terkait untuk dilakukan segera penyemprotan. 

"Itu warga yang di Wisma Jaya meninggal dugaan terpapar virus Saya sampai kontak RSUD, juga Wakil Wali Kota. Baru kemarin jam 3 an di semprot. Jadi ini kan tuntutan warga pada saya, ya itu harus cepat tanggap. Namanya nya juga tanggap darurat harus cepat merespon,"tutur politisi asal PDI Perjuangan.

Dirinya, mengaku tidak menyalahkan person to person. Hanya saja dalam konteks ini kan yang berwenang Dinkes.

"Jadi Kadinkes harus tanggap. Kalau memang ga mampu ya mundur saja,"tandasnya.(*)
Share:
Komentar

Berita Terkini