Ketua Fraksi Gerindra Kota Bekasi Minta Disnaker Transparan Soal Data Perusahaan Terpapar Covid 19

Redaktur author photo


inijabar.com, Kota Bekasi- Dinas Ketenagakerjaan (Disnaker) Kota Bekasi harus transparan terhadap data peningkatan klaster baru covid di perusahaan atau industri di kota Bekasi "


Kami minta Disnaker memberikan informasi terkait protokol kesehatan di setiap perkantoran/perusahaan yang ada di kota Bekasi, ternasuk data perusahaan-perusahaan yang terpapar Covid 19,"ucap Ketua Fraksi Gerindra DPRD Kota Bekasi, Puspa Yani. Kamis (03/9/2020). 


Puspa Yani juga meminta Tim Gugus Tugas Covid kota Bekasi juga harus meng evaluasi kebijakan pembukaan tempat-tempat yang membuat kerumunan.


"Kami meminta untuk Disnaker lebih aktif lagi untuk memberikan penekanan tèntang pencehagah Covid, pembatasan jumlah dalam satu ruangan, penggunaan masker yang harus dibarengi dengan sanksi jika ada yang tidak menerapkan Sosial Distancing yang harus dilakukan dengan pengawasan ketat,"tutur wanita yang juga menjabat sebagai Wakil Ketua Komisi III DPRD Kota Bekasi ini. 


"Dan jika dianggap perlu semua pekerja dimasukkan mes agar tidak terkontaminasi,"pungkas Puspa.(*)

Share:
Komentar

Berita Terkini