SMPN 2 Plered Giat Sosialisasi KBM di Masa New Normal  

Redaktur author photo

inijabar.com, Kabupaten Cirebon- Kegiatan belajar mengajar (KBM) tatap muka di masa new normal untuk SMP Negeri 2 Plered, Kecamatan Plered menggelar sosialisasi KBM bagi orang tua siswa-siswi di masa pendemi Covid-19, Selasa (8/9/2020) 


Menurut Kepala Sekolah SMP Negeri 2 Plered, Hj Asmuri, kegiatan KBM maupun guru di sekolah SMP Negeri 2 Plered tetap menerapkan protokol kesehatan wajib diterapkan di sekolah. Mengingat situasi pandemi Covid-19 saat ini yang belum selesai, maka sekolah harus menerapkan protokol kesehatan. 


Intinya, kata dia, dalam rapat ini ada kesepatan bersama, KBM tatap muka setelah ada izin dari Gugus Tugas Covid-19 dan Dinas Pendidikan Kabupaten Cirebon, KBM dilaksanakan dengan protokol kesehatan yang ketat, siswa membawa bekal dari rumah masing-masing, siswa memakai seragam lengkap. 


"Untuk KBM tatap muka, kita masih menerapkan Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ) bagi siswa, namun saya menghimbau untuk orang tua tetap mengawasi anaknya," ujarnya.


"Kegiatan PJJ ini sampai ada pemberitahuan dari Dinas Pendidikan Kabupaten Cirebon bahwa bisa melakukan kegiatan KBM tatap muka," imbuhnya. 


 Ia berharap, Biar nanti orang tua lebih intens lagi mendampingi siswa, dan lebih maksimal yang ikut dalam google kasto di kita, kemarin hanya 60 persen pura PPJ sering mainan hp yang lain. (Fii)

Share:
Komentar

Berita Terkini