Pengamat IT Minta Penggiat UMKM Waspada Serangan Siber Tahun 2023

Redaktur author photo


Pengamat IT Malikus


inijabar.com, Kota Bekasi - Pemilik usaha UMKM berskala besar dan mengandalkan IT dalam proses usahanya, diminta untuk lebih mewaspadai serangan siber ada tahun 2023 mendatang. 


Seperti yang disampaikan oleh Pengamat IT, Malikus kepada inijabar.com, sebenarnya dampak dari peperangan yang terjadi di Eropa serta krisis yang mulai muncul, menjadi serangan siber ini nantinya tidak bisa tidak dihindari. 


"Untuk itu, saya menekankan pentingnya meningkatkan kewaspadaan, khususnya UMKM yang memang menggunakan IT dalam proses penjualannya," terang Malikus, Jumat (16/12/2022).


Lanjut dia, selain itu, para pemilik UMKM yang skala usahanya menengah keatas, juga harus meningkatkan pengetahuannya tentang ancaman siber tersebut. 

[cut]



"Pengetahuan tentang ancaman sibernya, jenisnya hingga kepada pelaku serangan sumbernya harus terus di upgrade," katanya menambahkan. 


Malikus melihat, sebenarnya ancaman serangan siber bagi pemilik usaha UMKM di tahun 2023 merupakan akibat dari permasalahan yang ada saat ini. 


Dimana biasanya ketika seseorang memiliki masalah secara riil dan tidak mendapatkan solusinya, maka siber ini bisa menjadi salah satu pelarian mereka. 


"Biasanya serangan siber ini terjadi ketika mereka mendapati atau memiliki masalah riil dan tidak menemukan solusinya, maka mereka menggunakan hal ini," pungkasnya.(giri)

Share:
Komentar

Berita Terkini