Stadion Patriot Chandrabaga |
inijabar.com, Kota Bekasi - Kekalahan 3-1 timnas Burundi atas timnas Indonesia saat melakoni FIFA Matchday beberapa waktu yang lalu di Stadion Patriot Candrabhaga Bekasi (PCB), berbuntut kritikan yang dilontarkan langsung oleh pelatih timnas Burundi akan kualitas rumput di stadion kebanggaan warga Kota Bekasi tersebut.
Menanggapi keluhan pelatih timnas Burundi, Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kota Bekasi, Ahmad Zarkasih mengatakan bahwa pihaknya sudah berupaya semaksimal mungkin melakukan perawatan sarana dan prasarana yang ada di lokasi stadion.
"Kami tegaskanya sudah melakukan semaksimal mungkin perawatan sarprasnya," tegas Zarkasih, Selasa (28/3/2023).
Saat disinggung mengenai anggaran perawatan Stadion PCB Kota Bekasi, Zarkasih menuturkan, untuk anggaran perawatannya sendiri ada dan sudah ada alokasinya, hanya saja besarannya tidak terlalu ingat berapa rinciannya.
"Ada anggarannya, tapi besarannya saya lupa," katanya.
Selain itu, saat dikonfirmasi apakah ada anggaran perawatan yang dialokasikan selain dari Pemkot Bekasi, Zarkasih secara tegas mengatakan, tidak ada.
"Kalau diluar itu, tidak ada," tandasnya.(giri)