Hindari Cuaca Panas, Warga Lebih Memiilih Cafe Untuk Singgah

Redaktur author photo




inijabar.com, Kota Bekasi - Cuaca panas yang terjadi di Kota Bekasi belakangan hari ini, membuat warga memilih cafe sebagai tempat untuk meneduh dan menghindari panas. 


Dari pengakuan Eny Sulistiawati, ia sengaja memilih cafe yang berada di Jalan Agus Salim, Kelurahan Bekasijaya, Kecamatan Bekasi Timur Kota Bekasi untuk menghindari terik panas matahari. 


Selain banyak ragam pilihan cafe di lokasi tersebut, menu yang disuguhkannya pun juga beragam dengan variasi harga sesuai dengan kantong anak muda. 


"Saya dan teman-teman lebih memilih salah satu cafe di Bekasi Timur untuk sekedar menghindari panas matahari dan berkumpul bersama teman," jelas Eny, Jumat (12/5/2023).


Eny juga mengatakan, selain untuk bersantai, ia bersama teman-temannya juga bisa mengurangi rasa jenuh dengan berkumpul di tempat tersebut. 


"Selain untuk bersantai, saya dan teman-teman juga bisa membahas beragam hal disana," katanya. 


Sementara itu, Sakhi Rafifah, pengunjung lainnya juga mengungkapkan hal serupa. Panas matahari yang terjadi beberapa hari belakangan ini di Kota Bekasi, membuat dirinya mencari lokasi untuk menyejukan diri.


"Karena cuacanya cukup terik, ya mau ga mau, saya memilih kesini ke cafe untuk sekedar meneduh dan menikmati secangkir kopi," pungkasnya.(giri)

Share:
Komentar

Berita Terkini