Dandim 0609 Cimahi Kolonel Inf Tatan Ardianto Resmi Diganti Dengan Letkol Arh Andre

Redaktur author photo


INIJABAR.COM, Cimahi - Serah Terima Jabatan Komandan Kodim 0609/ Kabupaten Bandung dipimpin langsung oleh Komandan Korem 062/ TN, Kolonel Inf Tatan Ardianto yang digelar di Makorem 062/ TN di Kota Garut, Senin (27/8), dari Letkol Arh A. Andre Wira K, S.AP M.Si kepada pejabat baru Letkol Arh Teguh Waluyo SIP.

Letkol Arh A. Andre Wira K, S.AP M.Si akan melaksanakan mutasi sebagai Pabandya Renstra di Staf Perencanaan Mabesad di Jakarta. Sedangkan DANDIM 0609/ Kab Bandung yang baru Letkol Arh Teguh Waluyo SIP., Lulusan Akmil tahun 2000 sebelumnya sebagai Danden Intel kodam III/ Slw akan memimpin Kodim 0609/ Kab Bandung Mulai tanggal 27 Agustus 2018 guna melanjutkan program yang sudah di kerjakan oleh pejabat yang lama.

Letkol Arh A. Andre Wira K, S.AP M.Si alumni Akmil Tahun 1999 mengatakan, dirinya telah memimpin Kodim 0609/ Kab Bandung selama kurang lebih 1 tahun 8 bulan dan selama kepemimpinan Andre, banyak sekali perubahan dan kegiatan yang bertaraf Nasional maupun Internasional di wilayah.

Andre memaparkan, sejumlah kegiatan yang sudah dilaksanakannya yakni, kegiatan Program Citarum Harum yang menjadi sorotan dari Pemerintah saat ini, kegiatan Pilkada KBB dan Pilkada Gubernur. Kunjungan Presiden di Situ cisanti, mancing mania memecahkan record MURI di sungai Citarum, kegiatan lain yg bersifat internasional seperti Asian GAMES di Stadion Si Jalak Harupat dan lain-lainnya.

“Alhamdulillah beberapa kegiatan selama saya bertugas dapat berjalan Kondusif dan lancar, Itu semua berkat kerjasama dan Sinergitas yang baik antara Semua pihak yang dapat di wadahi oleh Andre sebagai DANDIM 0609/ Kab Bandung,” kata Andre saat di wawancara usai serah terima jabatan.

Andre pun mengaku, bahwa sebelum bertugas di Kodim 0609/ Kab bandung, Ia bertugas sebagai Kasi intel Korem 064/ MY di Serang Banten. Namun, katanya, banyak sekali pengalaman dan kegiatan yang telah dilakukan selama di Kodim 0609/ Kab Bandung.

“Kelebihan dari kodim 0609/ Kab Bandung yaitu, kodim yang terdekat dengan kodam dan ibu kota Provinsi Jawabarat sehingga sangat padat kegiatan baik program dan non program terutama giat Protokoler,” ungkapnya.

“Saya berharap, semoga Kodim 0609/ Kab Bandung semakin bisa melayani masyarakat dan semakin sukses dalam. Pelaksanaan tugas kedepan,” pungkasnya. 


Share:
Komentar

Berita Terkini