Konfercab PDIP, Ketua PAC Bekasi Timur; Tri Adhianto Itu Generasi Marhaen

Redaktur author photo
Tri Adhianto saat bertandang di kantor DPC PDIP Kota Bekasi menjelang Pilkada 2017
inijabar.com, Kota Bekasi-- Beredarnya nama wakil walikota Bekasi Tri Adhianto sebagai salah satu kandidat Ketua DPC PDIP Kota Bekasi pada Konfercab partai berlambang kepala banteng tersebut dinilai sebagai hal yang biasa saja.

"Tri itu kan bapaknya seorang kader marhaen. Dulu almarhum bapaknya pa Tri itu pernah menjabat sebagai sekjen GMNI. Jadi hubungan historis itulah wajar kalau namanya disebut-sebut sebagai salah satu kandidat Ketua DPC PDIP Kota Bekasi,"ungkap Ketua PAC PDIP Bekasi Timur, Topik Hidayat pada inijabar.com. Minggu (23/6/2019)

Ketika ditanya apakah dirinya juga akan mengusulkan nama Tri Adhianto  sebagai salah satu dari tiga nama yang diusulkan dari PAC Bekasi Timur. Topik dengan diplomatis menyatakan, pasti PAC Bekasi Timur mengusulkan nama nya sendiri sebagai salah satu nama usulan calon.

"Lah PAC Bekaso Timur pasti mengusulkan nama saya sebagai calon,"kelitnya tanpa mau menyebut dua nama lain sebagai usulan. 

"Kalau yang dua nama lainnya (Tri Adhianto) bisa yes bisa no. Tapi intinya saya berharap kedepan semua pengurus DPC PDIP Kota Bekasi tidak diisi oleh anggota dewan. Karena kalau diisi oleh dewan nanti seperti saat ini DPC tidak berkutik oleh anggota dewan,"tandasnya.

Taufik menjelaskan Konfercab akan dilaksanakan tanggal 14 juli 2019. Dirinya juga mengaku siap maju dalam kontestasi pemilihan ketua DPC PDIP Kota Bekasi.(*)
Share:
Komentar

Berita Terkini