Poesaka Noesantara Kembali Harap Kepala BIN Tidak Diganti

Redaktur author photo

inijabar.com, Kota Bekasi- Ketua Pembina Poesaka Noesantara Kembali, Erlangga menjelaskan organisasinya merupakan berhimpunnya sekumpulan anak bangsa yang menginginkan kembalinya kejayaan nusantara. Karena Nusantara itu punya pusaka dan semua anak bangsa harus tahu itu.

Erlangga menambahkan, Poesaka Noesantara Kembali juga memiliki sayap namanya Milisi Nusantara yakni berkumpulnya sebagian anak bangsa untuk mempercepat kejayaan nusantara.

"Kita butuh militansi yang lebih lagi, makanya kita membentuk saya-sayap seperti Milisi Nusantara,"ucap Erlanggsa di sela-sela Rapat Kerja Nasional Poesaka Nusantara Kembali di gedung HPN Kota Bekaai. Jumat (1/10/2019) kemarin.

Selain itu, dia menjelaskan Poesaka Nusantara Kembali akan bekerjasama dengan Kementerian Pertahanan, dengan TNI, Kepolisian dan juga dengan BIN (Badan Intelejen Negara)

"Dengan BIN (Badan Intelejen Negara) kita juga sedang membangun komunikasi. Dan kami menilai Kepala BIN yakni Budi Gunawan sudah memahami tugas-tugas ingelejen. Makanya kami berharap Kepala BIN yang saat ini, tidak diganti. Jika ada pergantian pasti personil baru butuh waktu lagi untuk beradaptasi,"tandasnya.

"Sedangkan kita butuh kerja yang lebih cepat untuk kejayaan nusantara. Apalagi saya dengar BIN sudah membentuk divisi intelejen maritim, intelejen nusantara dan lainnya,"pungkas Erlangga.(*)
Share:
Komentar

Berita Terkini