130 Atlit Wadokai Kota Bekasi Ikuti Ujian Kenaikan Sabuk

Redaktur author photo
Ketua Wadokai Kota Bekasi, Hj.Evi Mafriningsianti, SE.MM saat memberikan motivasi pada atlit Wadokai yang mengikuti ujian kenaikan sabuk.
inijabar.com, Kota Bekasi- Sebanyak 130 Kohai atau murid mengikuti ujian kenaikan tingkat Sabuk atau Kyu Cabang Olahraga Wadokai di Sekolah Alam jl Kebon Pelangi Kecamatan Mustika Jaya pada Minggu 19 Januari 2020.

Menurut Ketua Wadokai Kota Bekasi, Hj.Evi Mafriningsianti SE, MM, bahwa ujian kenaikan sabuk tersebut diikuti oleh enam dojo. Namun masih ada empat yang belum dapat mengikuti ujian kenaikan sabuk tahun ini.

Perlu diketahui, Wadokai di kota Bekasi resmi berdiri pada tahun 2000 yang dikembangkan oleh para Sabuk Hitam yang ada di Bekasi dengan menyebarkan Perguruan Wadokai di sekolah-sekolah, umum dan beberapa perusahaan swasta.

Wadokai juga merupakan cabang olah raga yang tergabung dalam anggota Forki. Dan Wadokai selalu aktif mengirimkan atlit-atltinya dalam membawa nama Forki Kota Bekasi.

Sedangkan atlit Wadokai yang telah menyumbangkan medali satu emas di Porda tahun 2018 yakni Ajeng Kusela.

"Kami berharap kedepan Wadokai semakin di kenal di Kota Bekasi dan pemerintah memiliki perhatian dan pembinaan terhadap Wadokai,"harap Hj.Evi.
Share:
Komentar

Berita Terkini