Pasien Positif Covid 19 di Indramayu Meningkat Drastis

Redaktur author photo


inijabar.com, Indramayu - Jumlah pasien terkonfirmasi Covid-19 di Indramayu bertambah 13 orang. Penambahan tersebut disampaikan Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan (GTPP) Covid-19 Kabupaten Indramayu, Deden Bonni Koswara, Sabtu (26/9/2020).


Deden menjelaskan ke-13 orang yang terkonfirmasi positif Covid-19 itu yakni Tn. S (43) pekerjaan wiraswasta dari Kecamatan Karangampel, Ny. K (43) seorang ibu rumah tangga dari Kecamatan Anjatan.


Keduanya merupakan pasien pada RS Mitra Plumbon Cirebon pada tanggal 24 September 2020. Tidak ada riwayat perjalanan dan hasil swab keluar pada tanggal 25 September 2020 dinyatakan terkonfirmasi Covid-19.


"Saat ini pasien masuk isolasi RS Mitra Plumbon Cirebon, dan untuk kontak erat masih kita data," ujar Deden.


Selanjutnya yakni Tn. R (34) seorang wiraswasta dari Kecamatan Juntinyuat dan Tn. W (50) juga seorang wiraswasta yang berasal dari Kecamatan Krangkeng.


Berdasarkan riwayat kontak, keduanya adalah Pasien RSUP Sidawangi Cirebon pada tanggal 24 Setember 2020. Tidak ada riwayat perjalanan dan hasil swab keluar pada tanggal 25 Spetember 2020 dinyatakan terkonfirmasi Covid-19.


"Saat ini pasien masuk isolasi RSUP Sidawangi Cirebon. Kontak erat masih didata,"ungkap Deden.


Pasien berikutnya yakni Tn. S (39) seorang wiraswasta dan CNA seorang pelajar berusia 13 tahun, keduanya adalah warga Kecamatan Indramayu.


Berdasarkan riwayat kontak, keduanya adalah kontak erat pasien terkonfirmasi seblumnya Tn. YB. Tidak ada riwayat perjalanan, dan telah diambil swabnya  pada tanggal 23/9/2020 dan hasil keluar pada tanggal 26 September 2020 dinyatakan terkonfirmasi Covid-19.


"Saat ini pasien isolasi mandiri sampai RS rujukan siap. Kami terus lakukan pendataan untuk kontak eratnya," tegas Deden.


Deden menambahkan, untuk pasien berikutnya yang terkonfirmasi Covid-19 yakni Ny. EAL (27 tahun), Ny. R (47 tahun) keduanya seorang ibu rumah tangga, dan Tn. BJ (29 tahun) pekerjaan wiraswata, semuanya adalah warga Kecamatan Kertasemaya.


Ketiganya adalah kontak erat pasien terkonfirmasi sebelumnya Tn. B dan tidak ada riwayat perjalanan. Sampel swab telah diambil pada tanggal 23/9/2020 dan hasil keluar pada tanggal 26/9/2020 dinyatakan terkonfirmasi Covid-19.


"Pasien juga melakukan isolasi mandiri sampai RS rujukan siap. Kami masih melakukan pendataan untuk orang yang kontak erat," katanya.


Berikutnya yakni Tn. EF (33) pekerjaan wiraswasta, Ny. NF (20), Anak A (15 tahun) keduanya seorang pelajar yang merupakan warga Kecamatan Kroya.


Berdasarkan riwayat kontak, ketiganya adalah kontak erat pasien terkonfirmasi Ny. M. Pada saat tracking diambil sampelnya tanggal 23 September 2020 dan hasil keluar pada tanggal 26 September 2020 dinyatakan terkonfirmasi Covid-19.


"Pasien isolasi mandiri sampai RS rujukan siap. Kontak erat masih pendataan," jelas Deden.


Dan sebagai pasien terakhir yang terkonfirmasi yakni Ny. S (45) seorang ibu rumah tangga dari Kecamatan Arahan.


Yang bersangkutan adalah kontak erat pasien terkonfirmasi Tn. D. Tidak ada riwayat perjalanan, sampel swab telah diambil tanggal 23 Spetember 2020 dan hasil keluar pada tanggal 26 September 2020 dinyatakan terkonfirmasi Covid-19.


"Pasien isolasi mandiri sampai RS rujukan siap. Kontak erat msh didata," katanya.(sai)

Share:
Komentar

Berita Terkini