Kuwu Cangkoak Harapkan Jajarannya Yang Baru Lebih Maju Dan Mandiri

Redaktur author photo



inijabar.com, Kabupaten Cirebon- Pemerintah Desa Cangkoak, Kecamatan Dukupuntang melaksanakan pelantikan perangkat desa di Kantor Desa Cangkoak, Pelantikan Perangkat Desa ini dipimpin langsung Kuwu, dan dihadiri oleh Pihak Muspika Kecamatan Dukupuntang, BPD, Lembaga Desa, Karang Taruna, dan berbagai elemen masyarakat, Selasa (20/10/2020).


Kuwu Desa Cangkok H Tari Syarif Himawan mengatakan, pelantikan perangkat desa ini ada 3 perangkat desa yang dilantik, masing-masing Perangkat desa baru yang dilantik ini yaitu Kadus I, Kadus III dan Kasi Pemerintahan. Pelantikan perangkat desa ini tidak ada pemecatan hanya perangkat desa yang lama dialih tugas karena kinerja dan penilaian dari awal selama 10 bulan  dan dipindahkan ke staf.


Perangkat Desa Cengkoak ini dengan tiga perangkat desa baru ini tadinya 12 perangkat desa menjadi 15 perangkat desa dengan staf," katanya.


Menurutnya, untuk proses penjaringan perangkat desa ini di pasang setiap RW yang daftar ini ada 7 orang yang dan hanya 3 orang yang lulus tahap seleksi. Penjaringan dan proses seleksi itu ada tes tertulis, wawancara dan bahkan tes komputer. 


Ia berharap, dengan perangkat desa yang baru ini dapat bekerjasama dengan baik serta dapat meningkatkan dalam memberikan pelayanan kepada masayarakat. Semoga desa Cangkoak kedepannya lebih maju lagi, dan mampu menjadi desa yang mandiri.            


Pemdes Cangkoak pihaknya ingin ada pelayanan satu pintu karena memberikan pelayanan kepada masyarakat dengan baik, kita sebagai pemerintahan desa bila masyarakat membutuhkan pelayanan kita harus siap 24 jam karena itu sudah menjadi tugas kami," tandasnya.


Sementara itu, Dindin Wahyudin, Camat Dukupuntang dalam sambutannya menyampaikan, kepada ke 3 putra Cangkoak ini selamat telah menjadi perangkat desa yang telah diberikan kepercayaan sangat besar untuk menjadi bagian keluarga pemerintahan Desa Cangkoak, Kecamatan Dukupuntang.


"Kami ucapkan terima kasih kepada panitia dan pemerintah desa dari proses penjaringan dan penyaringannya telah menghasilkan 3 putra terbaik Desa Cangkoak dan acara berjalan dengan lancar," ucapnya.


Ia berpesan, tugas perangkat desa itu hanya satu mengamankan kebijakan pak kuwu bukan berarti pak kuwu asal senang artinya kita butuh bagaimana kebijakan pak kuwu ini program-programnya nyampe ke masyarakat dengan aman, nyaman.


"Untuk itu saya berpesan untuk mengamankan kebijakan pak kuwu ada tiga syarat kalau menurut saya yaitu pertama jaga hati,  kedua jaga diri dan ketiga jaga sikap," ungkapnya. (Fii)

Share:
Komentar

Berita Terkini