Kades Tegalega Bakal Menyatukan Lagi Warganya Yang di Pilkades Harus Berbeda Pilihan

Redaktur author photo




inijabar.com, Karawang- Setelah meraih suara terbanyak di Pilkades serentak Desa Tegalega, Kecamatan Ciampel, Kabupaten Karawang, Endang Suhaya, mengaku akan meneruskan program - program kepala desa sebelumnya, yang menurutnya baik dan mengganti program kerja yang menurutnya kurang produktif.


Ia juga akan mengoptimalkan para perangkat kerja yang menurutnya memiliki produktifitas yang prima dan profesional, demi terwujudnya pemerintahan desa yang baik, berintegritas dan tentunya ikhlas dalam melayani segenap masyarakat Desa Tegalega, Kecamatan Ciampel Kabupaten Karawang.


Endang juga mengatakan, sejak dari awal di masa jabatan sebagai kepala desa, satu - persatu Ia tunaikan janji politiknya saat berkampanye di perhelatan Pilkades kemarin, hingga di akhir masa jabatannya sebagai kepala desa Tegalega 6 tahun ke depan.


Untuk mempersatukan masyarakat desa yang sempat terpecah di Pilkades kemarin, yang mungkin dikarenakan berbeda pilihan, Ia berupaya untuk mempersatukannya secara perlahan, baik melalui pendekatan - pendekatan secara persuasif maupun dengan pertemuan - pertemuan (Ngopi bareng) dengan para tokoh masyarakat setempat.


"Untuk mempersatukan masyarakat yang mungkin terpecah akibat berbeda pilihan di Pilkades kemarin itu tidak mudah dan butuh proses, tapi kami terus berupaya untuk mempersatukannya secara perlahan,"ungkapnya.


"Karena saat ini tidak ada lagi pendukung nomor 1 dan 2, saat ini semuanya sama warga Tegalega, untuk kemajuan desa ini,"pungkasnya.(pik)

Share:
Komentar

Berita Terkini