Gelar Expo Campus 2024, SMAN 12 Kota Bekasi Undang Sejumlah Universitas

Redaktur author photo
Expo Campus 2024 di SMAN 12 Kota Bekasi

inijabar.com, Kota Bekasi- SMA Negeri 12 Kota Bekasi mengadakan Expo Campus 2024. Dengan mengusung Tema 'Menyiapkan Generasi Bangsa Yang Cerdas Dalam Menentukan Pilihan Untuk Masa Depan Gemilang'.

Kegiatan Expo Campus 2024 ini dihadiri oleh guru, kepala sekolah, seluruh siswa, staf, komite sekolah dan juga sejumlah alumni. Sementara kegiatan digelar dihalaman sekolah Jum'at, (02/02/2024).

Terdapat kurang lebih 30 universitas negeri maupun swasta ikut berpartisipasi dengan mendirikan stand untuk mempublikasikan universitas mereka masing-masing. Selain itu, puluhan alumni SMAN 12 Kota Bekasi yang tercatat sebagai mahasiswa di universitas- universitas negeri juga ikut serta untuk memeriahkan Expo Campus 2024 ini.

"Tujuan utama diselenggarakannya Expo Campus 2024 disekolah kami adalah untuk memfasilitasi kebutuhan siswa akan informasi yang komprehensif mengenai universitas setelah lulus nanti," ungkap Wakil Kepala Sekolah bidang Humas Teti Dasmayanti.

"Selain memberikan informasi kepada para siswa, kehadiran kakak-kakak mereka yang saat ini menempuh pendidikan di berbagai universitas negeri tentu akan memotivasi mereka semua," jelas Teti.

Ia juga menambahkan, dalam Expo Campus 2024 ini pihak sekolah juga mengundang sejumlah universitas swasta terbaik yang ada di JABODATABEK untuk memberi informasi kepada siswa mengenai persyaratan berkuliah di universitas mereka.

"Ada 28 universitas swasta terkemuka turut berpartisipasi dalam Expo Campus 2024 ini, termasuk 2 universitas negeri antara lain, UNTAR, LSPR, UNJ, UAI, GUNDAR, UPJ, UAI, UNKRIS, UPJ, JAYABAYA, IPB, IPDN dan beberapa universitas lainnya," tambahnya.

"Expo Campus ini memberikan platform yang sangat bermanfaat bagi seluruh siswa SMAN 12 Kota Bekasi untuk memperoleh informasi terkini tentang pilihan universitas," terang Teti.

Para siswa yang hadir sangat mengapresiasi inisiatif sekolah mereka dalam mengadakan Expo Campus 2024 ini. Mereka menilai kegiatan ini sangat membantu dalam memandu mereka untuk membuat keputusan yang tepat dalam memilih universitas setelah lulus.

"Tentu saja kegiatan Expo Campus ini sangat membantu kami dalam mencari universitas yang terbaik bagi saya dan teman-teman. Terima kasih kepada guru-guru dan alumni SMAN 12 Kota Bekasi atas Expo Campus yang bermanfaat ini," ujar salah seorang siswa yang hadir.

Para perwakilan dari universitas-universitas swasta peserta juga memberikan respon positif terhadap Expo Campus ini. Mereka mengapresiasi inisiatif dari SMAN 12 Kota Bekasi yang memfasilitasi acara semacam ini, terlebih lagi karena SMAN 12 saat ini  dianggap sebagai salah satu SMAN terbaik di Kota Bekasi, dimana tahun 2023 lalu sebanyak 68 siswa dari sekolah ini diterima di PTN.

"Kami merasa terhormat dapat berpartisipasi dalam Expo Campus ini. SMAN 12 Kota Bekasi patut diapresiasi atas upayanya dalam membantu para siswa memperoleh informasi yang tepat ketika mereka lulus nanti," ungkap salah seorang perwakilan universitas swasta.

Expo Campus ini bukan hanya memberikan informasi, tetapi juga menjadi ruang pertemuan yang penting bagi para siswa dengan kakak-kakak alumni mereka dan universitas-universitas swasta untuk berinteraksi langsung, bertukar informasi, serta memahami kebutuhan dan harapan masing-masing siswa dalam menentukan masa depannya.

Para guru dan siswa SMAN 12 Kota Bekasi mengungkapkan, kebanggaan dan mengucapkan terimakasih atas respon positif yang diberikan oleh alumni dan universitas-universitas yang hadir dalam kegiatan Expo Campus 2024 tersebut. 

Pihak sekolah berharap kegiatan semacam ini dapat terus dilakukan untuk mendukung proses pemilihan universitas lanjutan yang tepat bagi para siswa SMAN 12 Kota Bekasi. (JOS)

Share:
Komentar

Berita Terkini