Surat Tugas dari Partai Demokrat, M2 dan Tri Makin Sengit Persaingan

Redaktur author photo
Surat tugas konsolidasi dari Partai Demokrat untuk Bakal Calon Walikota Bekasi 2024 Mochtar Mohamad

inijabar.com, Kota Bekasi- Dua bakal calonWalikota Bekasi dari PDIP yakni Tri Adhianto dan Mochtar Mohammad (M2) mendapat Surat Tugas Konsolidasi dari DPP Partai Demokrat.

Hal ini merupakan sinyal koalisi Partai Demokrat dan PDIP akan terwujud pada Pilkada Kota Bekasi.

Persaingan mendapatkan rekomendasi dari PDIP kepada kedua kandidat tersebut juga semakin sengit nya pertarungan guru (M2) dan murid (Tri) tersebut.

M2 sendiri mendapat Surat tugas konsolidasi bernomor 22/ST/CAKADA/SATGAS.PD/V/2024 itu, yang diterbitkan 31 Mei 2024 oleh DPP Partai Demokrat yang ditandatangani a.n Ketum DPP Partai Demokrat Teuku Riefky Harsya, berlaku sebulan hingga 30 Juni 2024.

Dalam isi surat tersebut M2 diperintahkan: 

1. Melakukan komunikasi politik dengan partai-partai politik agar segera terpenuhi persyatatan dukungan minimal 20% koalisi partai politik untuk menjadi pasangan calon wali kota dan wakil wali kota Bekasi Provinsi Jawa Barat 2024.

2. Mencari dan mengusulkan pasangan calon wakil Wali Kota Bekasi 2024.

3. Melaporkan hasil survey terkini dan koalisi prtai politik yang sudah diperoleh ke DPP Partai Demokrat, sesuai waktu yang sudah ditentukan.

4. DPP Partai Demokrat akan melakukan monitorong dan evaluasi berdasarkan hasil laporan dan survey.

5. Surat tugas diberikan untuk dilaksanakan dengan penuh tanggungjawab dan sesuai etika politik Partai Demokrat dan perundang-undangan yang berlaku.

6.Surat Tugas ini berlaku sampai satu bulan dan berakhir hingga 30 Juni 2024.

Kabar baik tersebut disambut gembira Ketua Relawan M2 Bangkit Agus Ariyanto atau yang akrab disapa Agus Gembor.

Menurut dia, dengan adanya surat tugas dari Partai Demokrat tersebut untuk M2. Membuktikan keseriusan mantan walikota Bekasi periode 2008 tersebut di Pilkada Kota Bekasi 2024.

"Ini (surat tugas Partai Demokrat) bukti keseriusan M2 maju di Pilkada Kota Bekasi 2024. Dan juga menunjukan M2 kandidat yang bukan kaleng-kaleng,"tegasnya bangga. Jumat (7/6/2024).

Agus berkeyakinan sebelum batas tanggal 30 Juni 2024. M2 akan sudah mendapatkan pasangan calon wakil walikota Bekasi 2024.

"Mudah-mudahan, saya yakin sebelum tanggal 30 Juni 2024 sudah dapat pasangan calon wakil nya,"pungkasnya.(*)

Share:
Komentar

Berita Terkini