Sempat Ditutup 11 Hari, Pasar Sumber Diharapkan Bisa Tingkatkan Ekonomi Warga

Redaktur author photo

inijabar.com, Kabupaten Cirebon-  pasar Setelah sempat ditutup selama 11 hari karena ada pedagang terkonfirmasi Covid-19. Kini Pasar Sumber dibuka kembali
oleh Bupati Cirebon bersama Forkopimda. Senin (8/6/2020).

Bupati Cirebon H. Imron Rosyadi menyampaikan, dari Gugus tugas Covid-19 dan berbagai unsur ada masukan, setelah dilihat memang harus dibuka karena dari segi protokol kesehatan sudah siap.

"Kami tadi juga sudah rapat dengan Dewan dan masyarakat. Pertimbangan dari berbagai aspek maka dibukalah Pasar Sumber hari ini,"ujarnya. Senin (8/6/2020).

Demi menjaga keamanan dan kenyamanan pasar, kata dia, selalu memperhatikan protokol kesehatan.

"Di samping kita ada petugas dan rambu-rambu ini, jadi bagi pengunjung yang masuk dari sebelah kanan dan yang keluar dari sebelah kiri," ujarnya. 

Selanjutnya, kata Imron, mudah-mudahan dengan dibukanya Pasar Sumber ini ekonominya bergerak tapi tetap harus mengikuti protokol kesehatan.

"Jangan sampai nanti ada yang terkena baik pedagang dan pengunjung ini, terpapar virus corona. Nanti, kita akan disamakan karena yang menentukan di Pasar Pabuaran itu bicaranya Pasar Desa. Kita nanti komunikasikan dan ada kajian-kajian juga untuk diperlakukan sama," jelasnya.

H.Imron menambahkan, disamping ada masukan dan evaluasi masa 14 hari itu masa paling lama, tapi sebelum 14 hari kita evaluasi ada masukan dari kesehatan dan Gugus Tugas.

"Dan ternyata ini layak untuk di buka. Kita bertindak ini ada langkah-langkah dari awal, kita sudah menyemprot disinfektan sudah dua kali jadi langkahnya sudah tempuh sebelum pasar di buka," ungkap Bupati.(Fii)
Share:
Komentar

Berita Terkini