Hut ke 49, Imron Ingatkan Kader PDIP Kab.Cirebon Bantu Wong Cilik

Redaktur author photo




inijabar.com, Kabupaten Cirebon- Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) tepat hari ini berusia 49 tahun pada Senin (10/1/2022) merayakan HUT ke 49 di Kantor DPC, Jalan Pangeran Cakrabuana, Kabupaten Cirebon. 


Dalam rangkaian hari ulang tahun (HUT) ke-49 PDIP Kabupaten Cirebon dengan memotong nasi tumpeng, dan membagikan kepada pengurus PDIP Kabupaten Cirebon.


Ketua DPC PDIP Kabupaten Cirebon, H. Imron menyampaikan, hari ini merupakan momentum bagi organisasi partai yang lahir pada tanggal 10 Januari 1973 untuk kembali menjadi partai nya wong cilik.


"Kita memperingatinya dengan evaluasi jajaran-jajaran kita. Para pengurus juga ditekankan bahwa kita harus ingat tujuan utama pendirian partai PDIP. Partai kita untuk membela wong cilik (orang-orang kecil),"ucap pria yang juga menjabat sebagai Bupati Cirebon.


Initinya, kata dia, bersama kita memperingati hari jadi ini jangan sampai kehilangan ruh, pengurus ini harus niat untuk membantu masyarakat tentang masalah sosial, kesejahteraan, ekonomi dan juga harus membela dan membantu wong cilik.


"Kita berjuang dan kita bergerak kepada masyarakat Insya Allah nanti partai kita adanya dampak terhadap hasil dari partai PDIP. Mudah-mudahan terget kita di 2024 ini agar kembali apabila kepengurusan dan merangkul masyarakat,"tuturnya.


"Kita bisa menjalankan spirit partai kita untuk kita laksanakan kepada masyarakat,"tandas Imron. (Fii)

Share:
Komentar

Berita Terkini