PKL Sumber Gelar Soft Lounching Shelter Pusat Jajanan Kuliner

Redaktur author photo




inijabar.com, Kabupaten Cirebon  - Pedagang Kaki Lima (PKL) di desa Sumber melaksanakan soft launching Shelter Pusat Jajanan Kuliner (PJK). Shelter tersebut baru selesai dibangun oleh Pemda Kabupaten Cirebon di Kelurahan Sumber.  Senin (13/2/2023). 


Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperdagin) Kabupaten Cirebon, Dadang Raiman mengatakan, kali ini adalah soft launching Shelter bagi pedagang kaki lima di wilayah sumber bisa ditempati sekarang. 


Para pedagang kaki lima dengan adanya shelter lebih tertata apik dan menarik perhatian.


Menurutnya, di samping orang-orang makan dan minum di shelter, ada hiburan live musik.

[cut]



"Pak Bupati memberikan Proses penyewaan selama 1 tahun gratis. Buat para PKL amanah ini harus kita di jaga dan di rawat biar shelter tidak rusak," tuturnya. 


Sementara itu, Ketua Paguyuban Pedagang Taman PKK Sumber Diah Tanu Miharja menuturkan, tasyakuran ini adalah rasa syukur kepada yang kuasa.


"Ini wujud syukuur kita kepada Allah bisa terlaksana, bahwa soft launching ini langkah awal Shelter PJK Sumber pembuka semua PKL yang ada di cirebon ini untuk memberikan kontribusi atau terobosan,"ungkapnya.


"Kita sudah di zaman era digital otomatis pelaku usaha harus mengikuti era nya kita prospek ke depan pakai digital,"ujarnya.


Untuk sementara ini baru ada 35 shelter yang di sediakan oleh dinas bagi para PKL yang berjualan di Shelter PJK Sumber. (Fi)

Share:
Komentar

Berita Terkini