MPLS Hari Ke 3, Kapolsek Subang Ingatkan Siswa SMAN 1 Dangdeur Soal Kenakalan Pelajar

Redaktur author photo
Foto : Kapolsek Subang AKP Endang Suganda (kiri) didampingi Aipda Yogi Burhanudin (kanan) hadir dalam MPLS Pancawaluya di SMAN 1 Subang

inijabar.com, Subang – Hari ketiga  kegiatan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) di SMAN 1 Dangdeur Kecamatan Subang Kabuparen Subang tahun ajaran 2025/2026, para siswa baru tetap menunjukan semangatnya.

Hadir di kegiatan tersebut Kapolsek Subang AKP Endang Suganda beserta Bhabinkamtibmas Kelurahan Dangdeur Aipda Yogi Burhanudin pada Rabu (16/7/2025).

Sebanyak 467 siswa siswi baru tersebut diberikan pemahaman soal bahaya narkoba, kenakalan remaja, tawuran, dan pergaulan bebas.

Endang juga memberikan materi soal pentingnya menjaga kedisiplinan, dan peran aktif pelajar dalam menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan di sekolah maupun di masyarakat.

Dia juga menyatakan, narkoba dan obat terlarang dapat merusak masa depan generasi muda dan menjerumuskan mereka ke dalam perilaku negatif.

"Kegiatan ini merupakan salah satu bentuk pendekatan kepolisian kepada generasi muda dengan harapan mampu menciptakan pelajar yang tidak hanya cerdas secara akademis, tetapi juga sadar hukum dan berjiwa nasionalis," ujar Endang.

Para siswa tersebut juga, kata Endang, harus tahu tentang bahayanya bullying atau perundungan dan aksi tawuran yang mana bisa merugikan orang lain dan juga masa depan diri sendiri.

Selain materi di atas, disampaikan pula penanaman nilai-nilai Pancasila sebagai nilai moral, motivasi hidup sukses, rukun dan damai.

“Keterlibatan kami dalam MPLS bukan sekadar hadir sebagai narasumber, tetapi juga untuk membangun kesadaran hukum dan semangat cinta tanah air di kalangan pelajar," imbuhnya.

"Melalui pendekatan ini, kami berharap lahir generasi yang kuat, disiplin, dan mampu menjadi pelopor keamanan di lingkungannya masing-masing,” pungkasnya.(SriMS)

Share:
Komentar

Berita Terkini